Pesisir Barat – Hari ke-2 setelah dibuka oleh menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno Sabtu kemarin antusias masyarakat dari dalam dan luar daerah menyaksikan Event World Surf League WSL QS 5000 di halaman Losmen Ombak Indah Minggu (12/6/22).

Terlihat hadir menyaksikan Bupati Dr,.Dr,.H.Agus Istiqlal SH,.MH, Kapolres Lampung Barat Pesisir Barat AKBP Hadi Saipul Rohman Sik,.MM, beserta jajaran pengaman dari TNI POLRI, lapisan masyarakat dari dalam dan luar daerah.

Sembari menikmati indahnya pemandangan ombak yang sudah mulai pasang Bupti Agus Istiqlal kepada wartawa menyampaikan “festival surf tingkat dunia yang di laksanakan pada hari ini rangkaian dari hari pertama setelah Menteri Pariwisata resmi membuka event Krui Pro kemarin”.

“Pelaksanaan Krui Pro QS500 2022 di hari ke-2 sebanyak 19 Heat telah dilombakan yang telah melibatkan 72 peselancar (surfer). Hari 1-4 Heat 13 surfer. Hari 2-15 Heat 59 surfer”.

“Dengan melihat antusiasnya warga yang menyaksikan festival mejadikan semangat dan tekad bagi kami Pemerintah Daerah WSL QS 5000 dalam kemasan dan agenda berkelanjutan sebagai trobosan Pesisir Barat yang maju dan madani”.

“Bagaimana tidak Kabupaten Pesisir Barat Bumi Para Sabatin dan Ulama ini kumpulan masyarakat adat yang menjunjung tinggi nilai dan norma serta kearifan lokan yang di topang oleh ilmu dan keimanan”.

“Sudah selayaknya Pemerintah Pusat memperhatikan serta mendorong terciptanya promosi kepada dunia atas keindahan alam Pesisir Barat, karena tidak semua kabupaten mempunyai kekayaan dan keberanian melaksakan event fair sebagai motor promosi” Harapnya.

“Yang lebih menarik lagi bahwsanya pesisir barat ini adalah masa depan Indonesia, ombak terbaik di dunia adanya di Pekon Tanjung Setia Kecamatan Pesisir Selatan Kabupaten Pesisir Barat Provinsi Lampung” ujarnya.

Lanjutnya “masih banyak sekalai keindahan alam dan peninggalan sejarah yang masih tesimpan rapi yang seharusnya itu semua di tunjukkan kepada dunia”.

“Maka dari pada itu di tahun depan setelah terlaksananya Festival Krui fair dan Krui Pro 5000 ini, akan kita ciptakan festival-festival lain seperti halnya festival gajah mada”.Pungkasnya.( Bus/AR)