Saburainews.id – Selamat datang dunia digitalisasi, adalah kata yang tepat untuk menyambut kabar gembira bagi para penduduk masyarakat timur salah satunya Papua, PT Telkom Indonesia dalam hal ini yang menghadirkan akses internet tersebut dengan nama IndiHome Wonderfull Papua.

Program ini di awali dengan peresmian 10 Wifi Corner (WiCo) di beberapa kota di papua, di antaranya Marauke, Mamena, Timika, Raja Ampat, Sorong, dan Manokwari oleh Direktur Consumer Service FM Venuasiana R bersama Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, dikutip dari m.jpnn.com

Kampung Sareh, Kabupaten Jayapura menjadi lokasi dari peresmian ini, yang mana dilaksanakan secara Hybrid. Dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan sebagian lainnya mengikuti acara melalui jaringan internet IndiHome.

Kehadiran Telkom di daerah Papua ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mewujudkan pemerataan khususnya di bidang internet dan digitalisasi di Indonesia, agar bukan hanya masyarakat kota kota besar di pulau jawa saja yang mendapatkan kemudahan akses internat, tapi masyarakat Papua juga harus merasakan fasilitas tersebut.

Internet memang sudah menjadi sesuatu yang pokok di masyarakat Indonesia bahkan juga dunia, seperti halnya makan dan minum yang sudah menjadi kebutuhan fisiologis di masyarakat umum.

IndiHome Wonderful Papua mengadakan beragam aktivitas sosial, kebudayaan, pendidikan hingga pariwisata guna mengenalkan pada khalayak umum digitalisasi di kawasan Timur Indonesia tersebut.

Tujuan program Telkom ini dilaksanakan ialah untuk mengenalkan kebudayaan dan keindahan Papua, serta dalam rangka Indihome menyambut dan mendukung kesuksesan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 di Papua.

Kehadiran program ini diharapkan bisa mempermudah kegiatan masyarakat Papua khususnya dalam hal akses internet, dan lebih meningkatkan lagi digitalisasi di daerah tersebut.

(Rizal)