BANDAR LAMPUNG- Di bulan Agustus, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung mencatat sebanyak 30 Kasus kebakaran terjadi.
Diketahui, di tahun 2023 Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung mencatat sudah 122 kasus kebakaran terjadi. Dari jumlah tersebut sebanyak 4 orang meninggal Dunia dan 4 orang mengalami luka berat.
Pada kasus tersebut, Kebakaran paling besar yang pernah terjadi di Korpri Jalan Rya Cudu Way Dadi Kecamatan Sukarame yakni kebakaran Panglong Kayu Luas 20x25M² hingga mengalami kerugian hingga 2 miliar.
Dalam hal itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung mengatakan kasus yang terjadi di dominasi oleh kebakaran lahan dan juga merupakan salah satu dampak dari El Nino.
“Salah satu ini merupakan dampak dari El Nino yang dimana banyak lahan yang kering sehingga mudah terpicu api,” ujar Anthoni Irawan.
Dalam hal itu, Anthoni mengimbau kepada masyarakat Kota Bandar Lampung untuk berhati-hati dan waspada agar kebakaran tidak terjadi di lingkungan sekitar.
“Kami juga terus melakukan pengecekan dan perawatan mobil serta kesiapan personel guna kesiagaan terjadi kebakaran,” katanya.
(*/Bust)
Be the first to write a comment.