Pesawaran – Desa Kresnowidodo, Kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran, dan BPD desa setempat belum lama ini melaksanakan Musdus (musyawarah Dusun), dan Musdes (Musyawarah Desa).
Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun di bulan November guna mendengar usulan serta masukan dari masyarakat untuk pembangunan dan kemajuan Desa Kresnowidodo.
Musdus dan Musdes Desa Kresnowidodo melibatkan seluruh masyarakat ,aparatur desa setempat, dan juga BPD.
Hariyanto kepala Desa Kresnowidodo Kecamatan Tegineneng Kabupaten Pesawaran saat ditemui media ini menyampaikan, kegiatan Musdus di laksanakan terlebih dahulu baru hasil dari Musdus tersebut di bawa ke Musdes.
“Sebelum anggaran dana desa akan turun kami melaksanakan Musdus, kegiatan Musdus tersebut dilaksanakan di setiap dusun, dalam Musdus tersebut juga para warga mengajukan usulan kegiatan pembangunan fisik ataupun non fisik, dan hasil dari Musdus tersebut lalu kita bawa ke musdes, dalam kegiatan musdes selain masyarakat dan aparatur desa kami juga melibatkan BPD, di kegiatan musdes tersebut selain membahas usulan pembangun dari dusun-dusun ,kami juga membahas hasil pembangunan yang sudah di laksanakan di tahun yang kemarin,” ujar Herianto di ruang kerjanya, Selasa (22/25).
Kepala Desa Kresnowidodo tersebut juga mengatakan hasil dari Musdes tahun ini, selain ketahanan pangan juga ada kegiatan fisik di beberapa tempat.
“Hasil dari Musdes tahun ini salah satunya adalah, kami melaksanakan instruksi dari pemerintah pusat yang berkenan dengan program ketahanan pangan, hal tersebut di atur dalam peraturan menteri Desa dan pembangunan daerah tertinggal NO 2 tahun 2024,dalam kegiatan tersebut kami menyewa lahan 8 hektar untuk di tanami singkong melalui BUMDES,dan untuk kegiatan fisik sendiri yaitu Drainase,TPT di 4 titik dan ,rabat beton 1 titik, juga perbaikan jalan lingkungan Desa Kresnowidodo,” pungkas Herianto.(Bust)
Be the first to write a comment.