BANDAR LAMPUNG -Besok, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kota Bandar Lampung turunkan 100 personel untuk mentertibkan para pedagang yang akan direlokasikan ke dalam pasar Smep.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Bandar Lampung Ahmad Nurrizki saat diwawancarai, Senin (11/9).
Ia mengatakan bahwa pihaknya telah mendata pedagang, dan juga memberitahukan kepada para pedagang untuk memindahkan barang dagangannya sendiri ke pasar Smep.
“Sampai sekarang kita siapkan 100 personel, dan Prinsipnya besok Satpol-PP, Dinas Perdagangan akan melakukan penertiban dan merelokasikan ke tempat yang sudah disiapkan oleh dinas perdagangan,” ujar Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Bandar Lampung Ahmad Nurrizki
Lanjutnya, Ahmad Nurrizki juga mengatakan pihaknya akan melakukan relokasi secara humanis dan mengedepankan dialog kepada pedagang agar mereka mau merelokasi ketempat yang sudah di sediakan.
“Nantikan mereka di pindahkan lagi ketempat yang baru yang lebih rapih,” katanya.
Kemudian, Ahmad Nurrizki juga mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan TNI, Polri dan bagian hukum terkait merelokasi pedagang tersebut.
“Iya kita berkordinasi dengan TNI, Polri dan bagian hukum agarha tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” tandasnya. (Bust)
Be the first to write a comment.