Saburainews.id, Bandar Lampung 25 juli 2023, Kementrian Pariwisata dan Ekonomi kraetif bersama Dr. Muhammad Kadafi, S.H., M.H sebagai angota DPR – RI, Melaksanakan Kegiatan Bimbingan Teknis Pariwisata lewat Gerakan Sadar wisata dengan tema pemberdayaan masyarakat melalui pembinaan sadar wisata.

Dalam acara tersebut yang sudah berlansung selama dua hari 24 – 25 juli 2023 ini dihadiri lansung oleh Dr. Muhammad Kadafi, S.H., M.H selaku angota banggar DPR-RI dan Kapoksi Komisi X, dan tampak juga Bpk Drs. Rinto Taufik Simbolon seorang Analisis ahli madya kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif, Hadir juga Kepala dinas pariwisata dan ekonomi keatif provinsi Lampung Bpk. Boby Irawan, Se., M.S.i. Dalam kegiatan ini juga menghadirkan narasumber Profesional Ibu. Dr. Diana Simanjuntak, M.SI seorang praktisi sekaligus akademisi.

Kegiatan selama dua hari dimulai sejak kemarin 24 juli di ikuti oleh peserta dari kabupaten tangamus dimana hari pertama dikuti oleh pokdarwis dari kecamatan pulau panggung, air naningan dan ulu belu, dan untuk hari ini dari kecamatan Bulok dan pugung.

Pada sambutannya Dr. Muhammad kadafi, S.H., M.H menyampaikan “kita harus terus mendorong wisata dilampung selain kita perbanyak kegiatan bimtek untuk melatih masyarakat terkhusus pokdarwis agar mampu menjadi sdm yang bisa mengembangkan pariwisata di desanya masing-masing lewat desa wisata. Kita juga harus memperbaiki akses transportasi dilampung agar bisa lebih banyak lagi wisatawan yang berkunjung kelampung” tutur beliau sekaligus Keynote Speak.

Sebagaimana kita tau pak kadafi sempat viral di sosial media karna beliau menyuarakan harga tiket pesawat lampung yang mahal, dan dalam wawancara kepada peserta pak elvis prihal pendapatnya untuk kegiatan kali ini “saya senang karna dengan kami ikut acara ini bisa menambah pengetahuan kami untuk lebih mengembangkan potensi wisata di desa kami” tuturnya