Pringsewu – (22/5/2021) Komite Olahraga Nasional Indonesia ( KONI ) dan Karang Taruna Kabupaten Pringsewu gelar rapat bersama membahas masalah olahraga, Sabtu (22/5/2021) bertempat di ruang rapat gedung KONI Kabupaten Pringsewu, GOR Kuncup, Pringsewu Barat.

Dwi Pribadi, S, Sos selaku Ketua KONI Kabupaten Pringsewu menyampaikan bahwa acara ini dilakukan dalam upaya meningkatkan kembali jiwa olahraga kepada atlit-atlit yang ada di desa untuk bangkit.

“Banyak atlit yang muncul tanpa kita tau, tau-tau sudah juara. Contoh atlit Billiard dan Catur waktu itu, kita agak kecolongan, nah maka dari itu sekarang kita formasi ulang dengan langkah-langkah ini” ujar Dwi.

“Maka dengan ini kami menggandeng Karang Taruna untuk bisa menjadi garda terdepan dalam olahraga ditingkat pekon, karna secara teknis sudah sistematis ada di lembaga pekon” tambah Dwi.

Sambung Dwi dalam sambutan menyampaikan bahwa PORkon ini akan diadakan di Kabupaten Pringsewu dan dibagi menjadi 3 Zona, yaitu Zona 1 meliputi ; Sukoharjo, Adiluwih, Banyumas dan Pagelaran Utara. Zona 2 meliputi ; Pringsewu dan Gadingrejo. Zona 3 meliputi ; Pagelaran, Ambarawa dan Pardasuka. “Masing-masing nanti akan ada panitia kecamatan hingga desa supaya kegiatan berjalan baik”. Terang Dwi Kepada tim redaksi saburainews.id.

Disisi lain Ketua Karang Taruna Kabupaten Pringsewu H. Iswahyudi joko Pramono, SE, M. Mar., menyambut baik kegiatan kolaborasi ini. “Kami siap dan menyambut baik agenda yang akan diadakan bersama ini, ditiap pekon kami ada pengurus Karang Taruna dan insyaallah kami siap.” Ujar Joko sapaan akrabnya.

Pewarta : Aris